Olah data dengan AMOS

Program Analysis Moment of Structural (AMOS) adalah salah satu program yang dirancang khusus untuk menyelesaikan Structural Equation Modeling (SEM). Sebenarnya juga banyak program lain yang serupa misalnya EQS, LISREL, LISCOMP, STATISTICA dan lain-lain. Akan tetapi AMOS merupakan program yang banyak digunakan di Indonesia, meskipun di dunia, LISREL lebih banyak digunakan oleh para peneliti.
Path Diagaram dengan AMOS Versi 18
Path Diagaram dengan AMOS Versi 18

Program ini dapat di download secara gratis di http://www.smallwaters.com meskipun hanya merupakan versi student. Versi student sebenarnya sama persis dengan full version, hanya mempunyai beberapa keterbatasan, di antaranya hanya dapat digunakan untuk delapan variabel saja. Tentu saja penelitian yang sebenarnya akan lebih dari delapan variabel, sehingga anda harus membeli untuk mendapatkan full version. Jika anda membeli, akan akan diberi script yang jika anda masukkan ke dalam versi student, maka program AMOS versi student tersebut akan menjadi full version. Jadi sebuah deretan angka dan huruf tetapi mempunyai harga yang sangat mahal!! He he. Jadi kalau anda bisa mendapatkan script tersebut, ya anda dapat menggunakan AMOS full version, tapi..ya namanya bajakan!!! Mungkin sama dengan Windows yang anda gunakan di rumah :)

Pada awalnya AMOS berdiri sendiri, dan akhirnya dibeli oleh perusahaan statistik raksasa yaitu Statistic Package for Service Solution (SPSS). Browse aja ke http://www.spss.com. Kelebihan dari program AMOS adalah user friendly meskipun sebenarnya AMOS menggunakan notasi yang dikembangkan oleh LISREL. AMOS tidak mempunyai spreadsheet untuk tabulasi data, sehingga harus mengakses dari program lain, misalnya SPSS itu sendiri, Microsoft Excel atau ASCII. Juga AMOS tidak dapat digunakan untuk uji statistik lain yang sebenarnya sederhana, misalnya analisis deskriptif. Beberapa analisis SEM memang masih memerlukan uji seperti itu, misalnya untuk uji outliers. Belakangan, perusahaan raksasa di bidang statistik yaitu SPSS dibeli oleh IBM, perusahaan yang jauh lebih besar dan bergerak di bidang komputer secara umum.

21 Contoh Tabulasi Data untuk SEM dalam format Excel


Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Baca dulu sebelum tulis komentar:

Sebelum menuliskan pertanyaan, mohon disimak tanya jawab yang ada terlebih dahulu. Pertanyaan yang sama atau senada biasanya tidak terjawab. Untuk pengguna Blogger mohon profil diaktifkan agar tidak menjadi dead link. Atau simak dulu di Mengapa Pertanyaan Saya Tidak Dijawab?
Simak juga Channel kami di Statistik TV
Komentar akan kami moderasi dulu sebelum ditampilkan. Aktifkan Akun Google Anda.

Terima kasih.

Artikel Terbaru

Translate

Instagram

Instagram
Gabung Instagram Kami

Artikel Terbaru

Jual Data Laporan Keuangan Perusahaan yang Listing di BEI Tahun 2020

Setiap perusahaan yang telah go public wajib untuk menyerahkan laporan keuangan ke badan otoritas, sebagai salah satu bentuk pertanggungjawa...

Artikel Populer Seminggu Terakhir

Komentar Terbaru

`

Ingin menghubungi kami untuk kerja sama?

Nama

Email *

Pesan *